Sunday, September 27, 2015

Duka Jemaah Haji Indonesia dan Keluarga di Kota Mina Saudi Arabia 24 september 2015

Peristiwa di kota Mina Saudi Arabia, membuat kita tersentak. Saya pribadi sangat bersedih dengan terjadinya Peristiwa yang menimpa para Jemaah Haji Indonesia pada hari kamis 24 september 2015, belum lama ini. Semoga keluarga seluruh Jemaah Haji, khususnya keluarga yang diberitakan menjadi korban peristiwa tersebut, dapat menenangkan diri dengan adanya berita simpang siur dari berbagai sumber jejaring sosial, media massa yang tidak bertanggung jawab. Bahkan berita tentang duka di kota Mina tersebut juga menyebar lewat pesan berantai.
Alangkah tega dan tidak arif orang yang menyebar berita yang belum pasti kebenaran jumlah dan nama-nama korban tersebut. Di mana rasa tanggung jawab sebagai individu dan anggota masyarakat, sebagai sesama manusia sudah selayaknya memberi ketenangan dan berita bermanfaat kepada pembaca. Jangan mengambil keuntungan dari penderitaan sesama, hanya demi mendapatkan berita terbaru. Unsur menyesatkan dalam pemberitaan hanya menimbulkan keresahan, bahkan duka teramat sangat, mengingat ini menyangkut nyawa manusia. Dalam berita tidak benar juga terdapat fitnah dan provokasi.
Sampai saat ini belum ada seorangpun baik dari pemerintah dan pihak terkait di Saudi Arabia yang dapat memberi keterangan pasti tentang jumlah dan nama-nama korban para Jemaah Haji Indonesia. Namun disarankan kepada keluarga Jemaah Haji Indonesia agar mencari tahu berita terbaru tentang Peristiwa Mina tersebut, melalui Media Center Haji. Saya pribadi meminta dengan hormat kepada pecinta jejaring sosial dan media massa agar tidak memberi berita yang hanya menambah resah dan penderitaan banyak orang.(My)